BREAKING

PITNAS PEROSI 2013

Osteoporosis menjadi masalah kesehatan yang semakin penting mengingat jumlah penduduk usia lanjut akan bertambah banyak seiring dengan peningkatan status kesehatan masyarakat dan bertambahnya usia harapan hidup. patah tulang akibat osteoporosis menimbulkan problem kesehatan dan ekonomi yang sangat bermakna.
Terapi osteoporosis berkembang dengan pesat sejalan dengan kemajuan dalam pemahaman patogenesis osteoporosis. berbagai obat baru telah ditemukan untuk memberikan terapi yang lebih baik pada penderita osteoporosis. Untuk meningkatkan pemahaman para dokter tentang berbagai aspek mengenai osteoporosis maka perhimpunan osteoporosis (PEROSI) Indonesia akan menyalenggarakan acara Pitnas PEROSI 2013 di Hotel Arista 4 – 6 Oktober 2013. Berbagai pakar dalam bidang osteoporosis dan ilmu terkait akan berbicara mengenai osteoporosis dan penyakit tulang metabolik dalam berbagai sesi simposium dan workshop.

About ""

PEROSI adalah Perhimpunan seminat dari dokter-dokter spesialis terhadap masalah Osteoporosis di Indonesia.Adapun spesialis yang tergabung adalah spesialis penyakit dalam, bedah orthopaedi, kebidanan dan kandungan, saraf, gizi, kedokteran olah raga, farmakologi dan rehabilitasi medik.
 
Copyright © 2013 PEROSI
Design by FBTemplates | BTT